Resep Cara Membuat Bakso Terbaru | Bakso merupakan salah satu makanan dan menu andalan yang memiliki ciri khas tersendiri dan cita rasa yang menggoda selera karena memiliki sensasi selera tersendiri ketika menyantapnya dengan penuh makna. Pada posting artikel terbaru kali ini Kolombloggratis.Org akan searching artikel terbaru tentang resep cara membuat bakso dengan menggunakan daging sapi, sebenarnya cara membuat bakso ikan, bakso ayam, bakso urat, bakso solo, bakso tahu dan lain - lain sama caranya yang membedakan adalah bahan utamanya, artikel ini dibuat bertujuan agar tidak mengkonsumsi makanan bakso di luar rumah karena banyak bakso yang tidak higenis, menurut kabarnya bakso banyak dicampur bahan kimia dan daging yang tidak selayaknya dikonsumsi sehingga pelanggan yang menerima efek buruk karena mengkonsumsi bakso tersebut, untuk menghindari sebaiknya membuat bakso sendiri dirumah,...
Bahan atau daging yang tidak boleh dikonsumsi manusia antara lain borax, pewarna, daging
babi, daging tikus dan lain - lain sehingga diharuskan lebih waspada dalam membeli bakso atau makanan sejenis lainnya, solusinya bisa membuat bakso sendiri pastinya lebih hemat dan higenis sehingga kesehatan aman,...
- Siapkan 1 kg daging sapi giling
- Siapkan 1 ons tepung kanji
- Siapkan 6 siung bawang putih
- Siapkan 1 senduk makan garam
- Siapkan ½ sendok teh merica bubuk
- Siapkan penyedap rasa secukupnya
- Siapkan 600 gram tulang sapi
- Siapkan 2 batang daun bawang
- Siapkan ½ sendok mrica
- Siapkan garam secukupnya
- Siapkan mie putih, daun seledri
- Siapkan krupuk sesuai selera
- Campurkan bawang putih halus dengan daging sapi, merica, garam, penyedap rasa, tepung kanji
- Aduk - aduk campuran adonan diatas sampai merata kurang lebih selama 8 - 12 menit
- Mulai membentuk adonan menjadi
bulatan atau sesuai selera yang di inginkan
- Rebuslah adonan yang sudah di bentuk kurang lebih selama 12 - 18 menit, untuk memastikan kematangan bakso tandanya mengapung di permukaan air berarti sudah matang
- Angkat bakso - nakso yang sudah dipastikan kematangannya
- Siapkan pada mangkok ( wadah ) penyajian hidangan bakso
- Rebus tulang sapi selama 3 - 5 menit, angkat dan ganti air rebusan dengan yang baru
- Masukkan kembali tulang sapi dan tambahkan bumbu bawang putih, mrica, garam
- Masak hingga semua tercampur merata dan tambahkan daun bawang
- Jika dirasa kuah tulang sapi sudah cukup matang, angkat dan matikan kompor
- Tuangkan kuah tulang sapi pada bakso - bakso dalam mangkok ( wadah )
- Tambahkan mie putih, potongan daun seledri dan krupuk diatasnya
- Bakso buatan sendiri siap dihidangkan dan disantap bersama
Semoga posting artikel terbaru kali ini tentang resep cara membuat bakso terbaru dengan menggunakan daging sapi sebagai bahan utama bisa bermanfaat buat sobat setia Kolombloggratis.Org di seluruh dunia,...